PT. CENDRAWASIH JAYA MANDIRI
Perkebunan Tebu
PT Cendrawasih Jaya Mandiri merupakan salah satu bidang usaha dari Rajawali Corpora yang bergerak di bidang perkebunan & pabrik pengolahan tebu. Lahan perkebunan yang dikembangkan oleh kami terletak di Merauke (Papua), yang akan menjadi produsen gula terbesar di Indonesia Timur. Sehubungan dengan program ekspansi dan perkembangan yang pesat tersebut, maka kami mengajak para tenaga-tenaga muda berpotensi dan berorientasi masa depan untuk berkembang bersama kami sebagai :
Research & Development Assistant Manager
Merauke (Papua)
Merauke (Papua)
Responsibilities:
- Menyusun rencana kerja dan anggaran dana operasional R & D.
- Melakukan pengawasan dan evaluasi terhadap kegiatan penelitian dan pengembangan produksi tebu.
- Mencari varietas tebu yang produktif dan berkualitas melalui introduksi, persilangan, dan serangkaian pengujian.
- Pemantauan perkembangan Organisme Pengganggu Tanaman (OPT) berupa hama, penyakit, dan gulma serta upaya pengendalian OPT hingga ke tingkat yang tidak merugikan bag pertumbuhan dan produksi tanaman.
- Merekomendasikan varietas tebu komersial, teknik budidaya, dan dosis pemupukan untuk berbagai tipe lahan dan kategori tanaman, kebun tebu bibit, dan kebun tebu giling.
- Menyusun laporan hasil penelitian dan pengembangan produksi tebu.
- Melakukan Early Warning System.
Requirements:
- Minimal S1 Pertanian/Perkebunan, diutamakan jurusan Hama Penyakit Tumbuhan
- Usia maksimal 45 thn
- Pengalaman Minimal 4 thn pada bidang Research & Development, khususnya komoditas tebu.
- Bersedia ditempatkan di area kebun Merauke.
Daftarkan Diri Anda dengan Mengirimkan CV Lengkap & Foto anda ke :
PT. CENDRAWASIH JAYA MANDIRI
HUMAN CAPITAL DEPARTMENT
Menara Rajawali Lantai 23
Jl. Mega Kuningan Lot #5.1
Mega Kuningan – Jakarta Selatan 12950
atau
e-mail ke:
marchel.frianto@rajawali.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
ya